Panna Cotta Strawberry

https://www.freepik.com/free-photo/panna-cotta_3501079.htm#query=Panna%20Cotta%20Strawberry&position=7 panna cotta strawberry Panna Cotta Strawberry panna cotta 950x634

Panna Cotta Strawberry

Panna cotta, kudapan khas Italia ini mungkin jarang terdengar oleh kita yang berada di Indonesia. Panna cotta dibuat dari cream atau susu, lalu dicampurkan dengan gelatin dan jely untuk memperoleh  tekstur yang kenyal dan lembut. Panna cotta punya beragam topping, seperti buah, selai buah, coklat, kopi, bahkan cookies dan madu, lho! Biasanya, si manis itu disajikan dalam gelas kecil dalam keadaan dingin. Kebayang kan segarnya?

Di beberapa negara seperti Perancis dan Yunani, panna cotta dikenal dengan nama gelatin dessert atau puding Italia. Bedanya, panna cotta diberia perasa vanilla dan diberikan toppingberupa potongan buah-buahan dan disajikan dalam keadaan beku atau dingin.


Selain cita rasanya yang menggoda,  proses pembuatan panna cotta cukup mudah dan tak butuh waktu lama, lho! Kamu bisa mencobanya untuk buka puasa nanti:

https://www.freepik.com/free-photo/panna-cotta_3501079.htm#query=Panna%20Cotta%20Strawberry&position=7 panna cotta strawberry Panna Cotta Strawberry panna cotta 250x250

Panna Cotta Strawberry

Panna cotta adalah hidangan penutup Italia dari krim manis yang dikentalkan dengan gelatin dan dibentuk. Krim dapat diaromatisasi dengan kopi, vanila, atau perasa lainnya.Nama panna cotta tidak disebutkan dalam buku masak Italia sebelum tahun 1960-an namun nama ini sering dikutip sebagai makanan penutup tradisional di wilayah utara Italia, Piemonte. Satu cerita yang mengatakan bahwa itu ditemukan oleh seorang wanita Hongaria di Langhe pada awal 1900-an.
Cook Time 25 mins
Course Dessert
Cuisine American, Indonesia, Italian, Japanese
Servings 6 Gelas

Ingredients
  

  • 300 ml Susu Cair
  • 300 ml Whipping Cream
  • 3 sdt Gelatin bubuk
  • 130 gr Gula pasir
  • 150 gr Strawberry
  • 1 sdt Perasan Lemon

Instructions
 

  • Saus strawberry: Potong-potong kecil buah strawberry, campur dengan gula pasir kemudian masak sampai mengental, tambahkan perasan lemon, aduk rata. Matikan api, sisihkan.
  • Larutkan gelatin bubuk dengan 50 ml susu, diamkan 10 menit hingga mengembang.
  • Masak sisa susu cair, whipping cream dan gula pasir dalam panci. Aduk terus sampai timbul gelembung-gelembung kecil di bagian pinggir panci (tidak sampai mendidih), matikan api.
  • Masukkan campuran gelatin dan susu dalam panci, aduk rata hingga gelatin larut. Diamkan sampai hangat kuku baru tuang dalam cetakan.
  • Dinginkan di kulkas minimal 3 jam baru diberi topping saus strawberry.
  • Sajikan dingin agar lebih nikmat.
Keyword Panna Cotta Strawberry
Article Categories:
Desert

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Recipe Rating




Don't Miss! random posts ..

Food Menu
Food is home to 5,000+ of the web's best branded recipes! We cover everything. Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Aliquam dictum nisl quis libero adipiscin!
Responsive Menu
Add more content here...
Mr. Jackson
@mrjackson